blog

Cara Mudah Mengatasi Printer l360 yang berkedip

Hai sobat, pada artikel ini saya akan membahas tentang cara mudah mengatasi printer l360. Pembahasan kali ini adalah masalah tentang lampu printer l360 berkedip-kedip terus menerus, sehingga proses mencetak sebuah dokumen atau foto pun menjadi terhambat karena itu.

Baiklah, sebelum masuk ke pembahasan mengenai permasalah lampu printer epson l360 yang berkedip, mari kita kenali printer l360 bersama-sama. Kita mulai dari segi kelebihan dan kekurangannya terlebih dahulu ya.

Kelebihan Printer Epson L360

Berikut inilah beberapa kelebihan mesin printer epson l360 yang harus kalian ketahui adalah:

  • Memiliki sistem tabung tinta
    Hal ini membuat pengguna mesin printer seperti kita dapat mengganti tinta secara mudah dan cepat. Karena pada pasalnya untuk mesin mesin printer yang model lama selalu menggunakan catridge atau modifikasi tinta infus untuk menggantu sebuah tinta. Beruntungnya printer l360 ini hanya perlu menuangkan botol refill ke dalam tabung mesin untuk mengganti sebuah tinta.
  • Multifungsi
    Pada umumnya mesin printer bertugas untuk mencetak sebuah foto atau dokumen sesuai dengan perintah si pemilik. Tetapi, pada mesin printer l360 ini memiliki keunggulan fungsi lain yaitu Fotocopy & Scanning halaman dengan ukuran kertas A4.

    Mesin printer yang amat modern ini memang harus memiliki sifat multifungsi yang lebih, guna untuk mendukung produktivitas kerja yang lebih tinggi. Namun, dampaknya beberapa pemiliki printer sudah meninggalkan mesin printer model lama atau mesin yang hanya bisa melakukan pencetakan saja.
  • Memiliki Kecepatan yang maksimal
    Proses kecepatan printer selalu menjadi hal utama bagi para calon pemilik maupun si pemilik. Karena untuk mendukung mobilitas kerja yang lebih tinggi, diperlukan mesin printer yang memiliki proses pencetakan yang cepat.

    Namun, pada printer epson l360 ini sudah memiliki kecepatan yang amat memadai untuk meringankan mobilitas kerja kita, sehingga kita tidak perlu menunggu lebih lama lagi terhadap proses pencetakan yang lama untuk menerimal hasil cetak yang sempurna. Printer ini hanya membutuhkan waktu singkat sekitar 5 detik saja, untuk melakukan sebuah fotocopy satu halaman. Menarik bukan?
  • Tinta yang sangat Hemat
    Kita tentunya tahu bahwa yang namanya bahan selalu terus dibeli dan dibeli secara berulang. Tetapi pada printer Epson l360 ini, kalian tidak perlu lagi khawatir akan tinta yang cepat habis atau rutin mengganti tinta secara berulang.

    Printer Epson l360 selain hasil cetakannya yang amat tajam dan akurat melalui sistem Variable Size Droplet Technology, mesin ini cocok untuk para pengguna yang memiliki dana terbatas.

Kekurangan Printer Epson L360

Berikut ini beberapa kekurangan mesin printer l360 yang harus kalian ketahui adalah:

  • Print Foto tidak bagus
    Hal ini para pengguna printer epson l360 selalu mengeluh terkait komponen Roller yang sangat sulit untuk menarik kertas Glossy. Kemungkinan roller penarik tersebut sudah retak atau aus, sehingga dibutuhkan pergantian komponen yang baru. Jika hal ini terjadi pada kalian, kalian harus membawanya ke teknisi atau tempat service terdekat untuk memperbaikinya.
  • Scanning Khusus A4
    Umumnya, kertas A4 selalu digunakan bagi orang-orang yang ingin mencetak. Tetapi bagaimana dengan kertas ukuran F4? Sejauh ini, printer epson l360 hanya dikhususkan untuk melakukan scanning pada kertas yang berukuran A4. Yang berarti ukuran kertas yang lebih besar dari A4, tidak dapat diterima scan secara otomatis bagi mesin printer epson l360.

Itulah beberapa Kelebihan dan Kekurangan pada mesin printer epson l360. Semoga bermanfaat ya…

Cara Mengatasi Printer Epson L360 Yang Lampunya Berkedip

Seperti yang kita ketahui sebelumnya, Printer Epson L360 ini memiliki keunggulan yang amat mendukung di era teknologi yang serba maju ini. Tetapi, tetap saja yang namanya alat pasti pernah mengalami masalah. Sama halnya dengan kita yang sedang menjalani hidup ini.

Apabila alat yang kita beli itu mengalami sebuah masalah, mau tidak mau kita yang harus memperbaiki masalah tersebut. Seperti hal nya printer Epson L360 yang mengalami masalah yaitu lampu kertas dan tinta pada printer epson l360 berkedip secara terus-menerus.

Dan sesuai apa yang saya katakan diatas, pada artikel ini kita akan menemukan sebuah cara mengatasi printer epson l360 lampu kertas berkedip.

inilah cara mengatasi printer epson l360 lampu tinta dan kertas berkedip sebagai berikut:

1. Cek Kertas Printer

Cara pertama yang harus kalian lakukan adalah dengan melakuka pengecekan terhadapa kertas yang ada di mesin printer epson l360. Apakah kertas tersebut terisi atau tidak, jika tidak silahkan untuk mengisinya terlebih dahulu. Lampu kertas pada printer epson l360 ini berkedip mungkin disebabkan karena kertas yang tidak terisi pada mesin printer tersebut.

2. Cek Tinta Printer

Mengatasi masalah seperti ini sama hal nya dengan diatas, yaitu dengan mengecek pada botol tinta. Apakah botol tinta tersebut sudah habis atau tidak, jika tidak silahkan untuk mengisinya terlebih dahulu. Lampu tinta ini berkedip mungkin disebabkan karena tinta yang sudah habis atau kosong sehingga untuk melakukan sebuah pencetakan menjadi terhambat karenanya.

3. Restart Printer

Melakukan Restart Printer juga merupakan sebuah solusi untuk mengatasi masalah seperti ini. Bahkan cara ini ampuh untuk mengatasi masalah error yang terjadi pada printer epson l360. Sehingga dengan merestart printer epson l360 ini, semua kesalahan sistem akan teratasi dan berjalan normal kembali

4. Reset Printer

Berbeda dengan Restart, kali ini kita melakukan sebuah Resetter pada Printer Epson L360 ini. Pada umumnya, printer memiliki batasan mencetak kertas sekitar 2000 kali print. Setelahnya, kalian harus melakukan reset printer agar kembali ke pengaturan awal/pabrik. Bagaimana caranya?

Inilah cara untuk mereset printer epson l360 yang harus kalian ikut.

  • Pertama, unduhlah tools Epson Adjustment Program di beberapa situs yang menyediakan
  • Kedua, jalankan software Epson Adjustmen Program sebagai Administrator
  • Ketiga, pilihlah model printer epson dengan nama L360, lalu klik OK
  • Keempat, kemudian klik Particular Adjustment Mode
  • Kelima, pilihlah Waste Ink Pad Counter
  • Keenam, lakukan centang pada Main Pad Counter dan klik Initialize
  • Ketujuh, tunggulah proses initialize selesai
  • Kedelapan, lalu centang kembali pada Main Pad Counter dan klik Check
  • Terakhir, bila semua sudah selesai, klik Finish dan lakukan restart printer l360.

Begitulah cara mudah mengatasi printer l360 yang berkedip

Bila terdapat kesalahakan kata atau kalimat yang kurang jelas dicerna anda, mohon dimaklumi karena saya juga manusia sama seperti anda yang tak luput dari kesalahannya.

Sebelum mengakhiri artrikel ini, saya punya rekomendasi tempat service Laptop & HP terbaik yaitu Goinstan. Kalian bisa mengunjungi situs resmi yaitu goinstan.com. Disana kalian bisa mengcek sebuah harga service Laptop & HP sesuai dengan jenis kerusakan yang dialami. Biayanya juga termasuk dibilang murah serta pengerjaan yang cepat karena sesuai namanya yaitu Goinstan (Mengubah Segalanya Menjadi Instan).

Baik, akhir kata demikian artikel saya buat, semoga bermanfaat bagi kalian semua yang membaca artikel ini. Bila tutorial atau cara ini tidak bisa dapat kalian pahami atau tidak jelas, mohon tinggalkan pesan dibawah kolom komentar untuk penjelasannya lebih lanjut. Semoga saya memiliki waktu yang luang untuk membalas semua isi komentar kalian dengan serba cepat.

Sekian & Terima kasih

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.