Siapa yang merasa terganggu dengan pengaturan layar laptop yang tidak sesuai dengan pandangan kamu ke layar? Tentu saja banyak sekali yang merasa terganggu walaupun ini terlihat seperti masalah sepele. Oleh sebab itu pada artikel ini, saya akan membahas tentang bagaimana cara mengembalikan layar laptop seperti semula.
Seperti yang kita ketahui, kenyamanan dalam bekerja di depan komputer atau laptop merupakan hal yang terbiasa bagi kita. Tetapi, terbiasa dengan pekerjaan di depan layar monitor kadang kala membuat kita harus mengalami kendala atau tidak tahu bagaimana caranya mengatur layarnya kembali. Hal ini memang sangatlah menyebalkan, ditambah kita yang sedang terburu-buru untuk menyelesaikan tugas atau pekerjaan dalam waktu yang singkat, sudah pasti akan kerepotan untuk melaksanakannya.
Kendala yang sering dialami pada Layar Komputer dan Laptop
Sudah sangat lumrah bila kita menjalani suatu kehidupan pasti saja ada yang namanya kendala atau masalah. Tentu saja ini berlaku bagi kita yang melakukan kegiatan komputasi di depan layar, bisa saja kendala yang terjadi seperti Software yang tidak mendukung, Hardware yang mengalami kerusakan, serta tampilan dekstop kita yang tidak sesuai dengan yang kita mau. Tak dapat dipungkiri bila beberapa kendala tersebut menyebabkan kegiatan kita menjadi terhambat atau terganggu.
Tetapi tenang, pada artikel ini kita akan membahas lebih dalam tentang bagaimana cara mengembalikan layar laptop seperti semula, atau mengembalikan tampilan layar laptop menjadi normal.
Cara Mengembalikan Layar Laptop atau Komputer yang mengecil
Terkadang ada saja yang terjadi tanpa sengaja membuat layar laptop atau pc kita menjadi mengecil pada tampilan layar di monitor. Lalu kita tiba-tiba merasakan panik karena masih ada pekerjaan yang harus diselesaikan waktu tertentu.
Atau saat kita melakukan suatu pengeksploran pada beberapa fungsi tombol di Keyboard, namun berakhir dengan berubahnya tampilan layar laptop atau PC yang mengecil. Tentu saja bagi orang yang tidak mengetahuinya pasti bingung dan panik untuk mengembalikan layar laptop seperti semula.
Tetapi kalian jangan panik, inilah cara untuk menormalkan layar laptop atau PC hanya memerlukan 2 tips sebagai berikut:
Tips Petama
- Pada tombol shortcut minimze atau zoom. Aturlah pengaturan yang ada di desktop kalian
- Lalu untuk tombol shortcut minimize, kalian hanya perlu menekan tombol logo CTRL dan + (Plus) pada laptop atau komputer kalian. Tetapi jika tombol tersebut tidak berfungsi, maka kalian harus mencoba tips yang kedua
Tips Kedua
- Tips kedua yaitu dengan melakukan klik kanan pada dekstop laptop atau komputer kalian, Selanjutnha pilih Screen Resolution. Lalu akan muncul sebuah tab baru, dan lihatlah pada bagian Resolution, disitu kalian bisa mengatur dengan menggeser geser ke ukuran yang sudah direkomendasikan poleh system
- Ukuran rekomendasi ini, merupakan ukuran yang normal pada layar laptop atau kompiuter kalian.
Cara Mengembalikan Layar Laptop atau Komputer yang membesar
Cara selanjutnya adalah cara mengembalikan layar laptop atau komputer yang membesar. Cara ini juga merupakan cara yang sama dengan cara yang diatas, tetapi yang membedakan adalah ada penekanan tombol pada keyboard untuk mengembalikan layar laptop yang membesar.
- Cara mengecilkan layar laptop atau komputer, yaitu dengan cara menekan tombol CTRL dan – (Minus) hingga kalian dapat mengatur layar laptop yang diinginkan. Cara ini memang sanglat mudah untuk dilakukan tetapi bagaimana tombol shortcut tersebut tidak dapat berfungsi? Maka disinilah saya aka memberikan cara kedua
- Cara kedua, yaitu dengan klik kanan pada tampilan dekstop di laptop atau komputer kalian, lalu pilih lalu pilih Screen Resolution. Untuk mengetahui ukuran yang normal kalian bisa melakukan pengecekan pada opsi Rekomendasi yang diberikan oleh System.
Cara Mengembalikan Layar Laptop yang terbalik.
Pada cara kali ini yaitu adalah cara memgembalikan layar laptop yang terbalik. Hal ini bisa saja terjadi karena tanpa sengaja kita menekan beberapa bagian tombol pada keyboard, sehingga membuat layar laptop menjadi terbalik. Tak hanya itu, hal ini juga dapat terjadi karena adanya keisengan dari rekan kerja kalian yang membuat layar laptop kalian menjadi terbalik. Tetapi tenang, jangan panik. Disini saya akan memberikan solusinya untuk mengatas layar laptop yang terbalik. Caranya sebagai berikut
- Cara ini harus kalian lakukan dengan menekan 3 tombol keyboard secara besamaan, yaitu dengan menekan CTRL + ALT + Tanda Panah Atas untuk mengembalikan layar laptop atau komputer ke arah atas atau normal
- Begitu juga dengan menekan 3 tombol keyboard secara bersamaan, yaitu dengan menekan CTRL + ALT + Tanda Panah Bawah untuk mengembalikan layar laptop atau komputer ke arah bawah
- Begitu juga dengan menekan 3 tombol keybaord secara bersamaan, yaitu dengan menekan CTRL + ALT + Tanda Panah Kiri untuk mengembalikan layar laptop atau komputer ke arah kiri
- Begitu juga dnegan menekan 3 tombol keyboard secara bersamaan, yaitu dengan menekan CTRL + ALT + Tanda Panah Kanan untuk mengembalikan layar l;aptop atau komputer ke arah kiri.
Cara Mengembalikan Cahaya Layar Laptop atau Komputer
Selanjutnya cara mengembalikan cahaya laptop menjadi semula. Cara ini juga penting untuk kalian ketahui, karena ada beberapa pengguna yang kesulitan untuk mengatur cahaya laptop yang menjadi seperti semula.
Terkadang ada cahaya layar laptop yang terlalu cerah atau ada yang terlalu redup. Hal ini menyebabkan mata atau indra penglihatan kita menjadi sakit ketika menatap layar laptop atau komputer.
Tentunya kalian bisa menggunakan dengan cara menekan tombol Fn + F4 untuk meredupkan cahaya layar laptop, atau dengan cara menekan Fn + F5 untuk meningkatkan cahaya di layar laptop kalian.
Sangat mudah bukan? solusinya kalian hanya perlu menyesuaikan dimana kamu bisa menggunakan layar laptop atau komputer pada ruangan yang minim cahaya atau di ruangan yang terang benderang.
Tetapi ingat ya, terlalu menatap layar laptop atau komputer kamu dapat menyebabkan mata kalian menjadi kelelahan, sebaiknya kalian mengurangi cahaya layar laptop kalian atau meredupkannya sedikit.
Begitulah judul artikel saya hari ini tentang Bagaimana Cara Mengembalikan Layar Laptop Menjadi Semula
Bila terdapat kesalahakan kata atau kalimat yang kurang jelas dicerna anda, mohon dimaklumi karena saya juga manusia sama seperti anda yang tak luput dari kesalahannya.
Sebelum mengakhiri artrikel ini, saya punya rekomendasi tempat service Laptop & HP terbaik yaitu Goinstan. Kalian bisa mengunjungi situs resmi yaitu goinstan.com. Disana kalian bisa mengcek sebuah harga service Laptop & HP sesuai dengan jenis kerusakan yang dialami. Biayanya juga termasuk dibilang murah serta pengerjaan yang cepat karena sesuai namanya yaitu Goinstan (Mengubah Segalanya Menjadi Instan).
Baik, akhir kata demikian artikel saya buat, semoga bermanfaat bagi kalian semua yang membaca artikel ini. Bila tutorial atau cara ini tidak bisa dapat kalian pahami atau tidak jelas, mohon tinggalkan pesan dibawah kolom komentar untuk penjelasannya lebih lanjut. Semoga saya memiliki waktu yang luang untuk membalas semua isi komentar kalian dengan serba cepat.
Sekian & Terima kasih